LASSERNEWS.COM - Medan, Sekira 19:30 Wib, pada Minggu 21 April 2019, bertempat di R'Koffie Di Jalan Alfalah No. 20 Medan, para sahabat bikers mendeklarasikan Lexi Medan Club (LMC)
Diawali dengan pembukaan doa, para riders dan bikers yang tergabung dalam Lexi Medan Club (LMC) mendeklarasikan dirinya yang dihadiri 15 Club dan para bikers se Kota Medan.
Deklarasi disahkan dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua LMC, bung Rifa'i bersama pengurus Club Bikers yang hadir Dan diisi dengan saling bersulang tumpeng sebagai lambang persaudaraan sesama bikers.
Usai foto bersama, masing-masing undangan Pengurus Club Bikers yang hadir memberikan ucapan selamat atas terlaksananya Deklarasi LMC dengan sukses.
Dalam sambutannya Bung Rifa'i selaku ketua LMC didampingi Sekretaris bung Chandra menyebutkan, Lexi Medan Club bertujuan menjalin persaudaraan dan rasa kekeluargaan antar bikers Lexi di Kota Medan.
Waktu yang sama, Andrew Sianturi selaku pembina LMC, yang juga sebagai Ketua Umum DPP Generasi Muda Bersatu (GMB) mengajak para pengendara Kota Medan untuk tetap safety riding dan tertib berlalulintas.
Lanjut usai pemberian ucapan dan sambutan, pada Deklarasi juga diisi dengan pemberian penghargaan Deklarasi oleh MTRI Medan kepada Ketua LMC ditandai dengan foto bersama.
Acara dilanjut dengan hiburan musik dan selanjutnya Lexi Medan Club (LMC) melakukan tali asih kepada tukang becak dan tuna wisma di jalanan Kota Medan. (Red)
Posting Komentar