Tabrak Truk Trailer lagi Parkir di Pinggir Jalan, Penumpang Toyota Agya 1 Tewas

LASSERNEWS.COM - Serdang Bedagai, Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas Jalan tol  Medan-Tebing Tinggi di Km 55,100 jalur B, tepatnya di Desa Melati, Kec, Perbaungan, Kab,Serdang Bedagai, Sumatera Utara. Selasa (21/9/2021) sekira pukul 07.15 WIB.

"Kasat Lantas Polres Serdang Bedagai, AKP Agung Basuni mengatakan, peristiwa terjadi berawal saat mobil Toyota Agya nomor polisi BK 1095 VV di kemudikan Safrizal (42) Warga Desa Lalang, Kec, Medan Deras, Kab,Batu bara dari arah Tebing Tinggi menuju Medan.

"Setiba di lokasi, mobil langsung menabrak bagian belakang Truk Trailer nomor polisi BK 8726 BD yang sedang parkir di pinggir jalan," jelasnya.

Lanjut , peristiwa itu penumpang mobil Agya atas nama Lailatul Husna (41) Warga Desa Lalang, Kec,Medan Deras langsung meninggal ditempat, sedangkan supir mobil Safrizal mengalami luka-luka.

"Dalam Insiden Tabrakan ini mengakibatkan penumpang langsung meninggal dunia dan supirnya mengalami  luka-luka," jelas Agung.

Hingga Berita pun  langsung  tayang, Mobil beserta barang bukti lain nya di amankan Pihak kepolisian.
(Is)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama